Nama saya Ravita Eka Dewi.. berasal dari Kediri Jawa Timur...
kulo jowo tulen.... hehehe :p
Cerita dimulai ketika saya masih semester 6 di Politeknik
Kediri, suatu hari entah hari aku lupa hari dan tanggalnya. Pokoknya pada hari
itu dikampus aku mengadakan kuliah umum di Gedung Joyoboyo milik Pemerintah
Kota Kediri dengan pembicara Bapak Gatot Direktur SEAMOLEC. Dan disitu Pak
Gatot berbicara panjang lebar tentang SEAMOLEC dan sistem-sistem belajar yang
berbeda. Dan Pak Gatot menanyai saya “kapan kamu ingin punya mobil??” aku jawab
“3 tahun setelah lulus” terus Pak Gatot tanya lagi “lulus d3 atau d4 ITB??” aku
gak bisa menjawab pertanyaan tersebut karena otak aku kosong(hehehee untung gak
dimasukin setan..) terus Pak Gatot tnya lagi “kapan anda lulus” aku jawab
“bulan agustus” terus ditanya lagi “mau kah anda kuliah D4 di ITB dengan syarat
anda lulus bulan Juli” aku jawab dengan PD “iya saya bisa” terus ditanya lagi
“jadi kapan anda ingin punya mobil??” aku jawab “3 tahun setelah lulus D4 ITB”
terus ditanya lagi “kapan anda mau menikah??” pertanyaan ini membuat aku malu
dan seluruh isi gedung tertawa dan aku menjawab “setelah punya mobil baru saya
menikah” jawaban saya itu membuat seluruh gedung semakin menertawakan saya dan
membuat saya malu dan ingin membuang muka saya di TONG SAMPAH (terlalu lebay
gak??). dan pada akhir kuliah umum Pak Gatot memberikan beasiswa untuk 10 orang
dri kampus aku untuk kuliah lagi di SEAMOLEC ITB dengan syarat harus lulus pada
bulan Juli.
Setelah hari tersebut aku semakin bersemangat mengerjakan
tugas akhir agar segera selesai dan bisa lulus pada bulan Juli. Karena sudah
mendapat ijin dari orang tua dan pujaan hatiku aku jdi bersemangat untuk bisa
ikut D4 SEAMOLEC ITB dengan syarat lulus bulan Juli.
Tepat pada tanggal 30 juni 2012 jam 9.15 aku masuk ruang
dengan membawa 2 laptop dan peralatan lain, dan didalam ruangan tersebut ada 2
dosen penguji dan 1 dosen pembimbing saya dengan wajah mereka yang bagiku
mengerikan dan menakutkan seperti serigala yang nemu mangsa yang siap disantap.
Finally pada jam 10.03 aku keluar ruangan dengan wajah senang dan sangat
bahagia karena masih terngiang kata – kata dosen penguji... “SELAMAT ANDA LULUS
UJIAN TUGAS AKHIR”. Dan Alhamdulilah aku sudah LULUS........
Semoga para pembaca senang membacanya........
Salam
-Ravita-